Tugas #2 Kelompok: Teknologi Pemrosesan Gas (TPG, LTKM6312) (22 Maret 2024)

  1. Mahasiswa peserta kuliah Teknologi Pemrosesan Gas (TPG, LTKM6312) dibagi menjadi beberapa kelompok, dimana masing-masing kelompok terdiri dari 3-4 mahasiswa. Alternatif lain, pembagian kelompok pada tugas sebelumnya dapat dilanjutkan.
  2. Masing-masing kelompok mahasiswa diwajibkan mengerjakan TUGAS #2 Kelompok TPG LTKM6312 dengan topik “Innovations on Gas Dehydration Process for Water Content Removal of Natural Gas“.
  3. Setiap kelompok mahasiswa diwajibkan melakukan pencarian sebuah artikel jurnal internasional bereputasi berkaitan dengan topik di atas dari sumber-sumber jurnal internasional bereputasi. Pencairan artikel dapat dilakukan melalui (login di SSO): (a). ScienceDirect (https://sciencedirect.com) ; atau (b). Scopus (https://scopus.com). Pilihlah artikel yang paling relevan dengan topik di atas.
  4. Pilihlah satu artikel (per kelompok) yang paling sesuai, dan tidak boleh sama dengan artikel yang dipilih kelompok lainnya, dapat dikoordinasikan oleh Kormat TPG kelas ini.
  5. Buatlah Ringkasan teknologi yang ditemukan pada artikel terpilih tersebut, meliputi:
    (a). Temukanlah dan tuliskan hipotesis utama pada artikel tersebut berkaitan dengan inovasi-inovasi terbaru penghilangan kandungan air (dehydration) pada gas alam.
    (b). Temukanlah dan tuliskan metodologi terbaru untuk inovasi-inovasi terbaru penghilangan kandungan air (dehydration) pada gas alam.
    (c). Temukanlah dan tuliskan pernyataan hasil-hasil temuan penting pada artikel tersebut. Pada bagian dapat juga dilengkapi Tabel atau Grafik yang memuat temuan penting pada inovasi terbaru penghilangan kandungan air (dehydration) pada gas alam.
    (d). Tuliskan simpulan dari hasil-hasil temuan penting yang merupakan jawaban atau bukti penyelesaian dari hipotesis utama artikel tersebut.
    (e). Lampirkan PDF bukti artikel rujukan tersebut.
  6. TATACARA PENGUMPULAN TUGAS:
    (a). Tugas dilaporkan pada sebuah dokumen PDF sudah termasuk lampiran PDF artikel rujukan (1 file PDF). Nama file tugas yang diupload disarankan mengandung identitas kelompok atau nama ketua kelompoknya.
    (b). Sebuah file PDF tersebut harus diupload ke URL berikut () PALING LAMBAT 29 Maret 2024, JAM 23:59 WIB.